Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2022

Paradigma Dalam Memahami Manusia

Paradigma psikodinamika beranjak dari asumsi bahwa setiap gangguan perilaku mempunyai latar belakang, seperti pengalaman-pengalaman traumatis yang telah direpresi ke dalam bawah sadar. Aliran ini melihat manusia sebagai makhluk yang berkeinginan dimana keinginan manusia seringkali mengalami konflik dengan kenyataan di luar dirinya yang menghasilkan mekanisme pertahanan diri. Pikiran manusia sebagian besar dikendalikan oleh pikiran bawah sadar, sedangkan sebagiannya lagi dikendalikan oleh pikiran sadar. Selain libido, yang mendasari perilaku manusia adalah agresi  Menurut aliran ini, manusia dapat dipahami melalui pendekatan biopsikososial yang membagi struktur jiwa ke dalam tiga bagian:  Pertama, id sebagai bagian dari pikiran yang berdasarkan pada prinsip kenikmatan, sebagian besarnya dikendalikan oleh ketidaksadaran  Kedua, ego sebagai bagian dari pikiran yang berdasarkan pada prinsip kenyataan, dikendalikan oleh kesadaran  Ketiga, super-ego merujuk pada nilai yang...

Perbandingan Agama

Agama Hindu dikatakan agama dengan aliran yang beragam juga tidak diketahui siapa pendirinya, dikatakan sebagai paganisme yang telah diperbarui dengan penekanan ajarannya pada paham Trimurti. Dalam agama Hindu berdoa itu kepada Brahman  Agama Buddha dikatakan mempunyai kemiripan dengan agama Hindu dalam hal pemahaman tentang karma dan reinkarnasi. Dalam ajaran Buddha, manusia tidak perlu berdoa karena manusia bertanggung jawab sepenuhnya atas nasibnya sendiri  Agama Yahudi dikatakan eksklusif karena agama ini khusus untuk keturunan bangsa Yahudi, dengan kata lain agama ini tidak disebarkan kepada selain bangsa Yahudi. Itulah sebabnya penganut agama Yahudi jumlahnya sedikit sekali bila dibanding agama syiar seperti Kristen dan Islam  Agama Kristen dikatakan pada mulanya berakar dari agama Yahudi. Kemudian perbedaan-perbedaan mulai muncul seperti paham Tritunggal yang tidak dikenal di masa-masa sebelumnya. Bila dalam agama Yahudi berdoa itu kepada Yahweh, maka dalam agama K...