Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2014

Sahih Jami'us Shaghir 1

Oleh : Muhammad Nashiruddin Al-Albani   6. Seandainya dunia di sisi Allah senilai sayap nyamuk, niscaya Allah tidak akan memberi orang Kafir segelas pun darinya. (Shahih) 9. Sesungguhnya aku telah meninggalkan kalian di atas yang putih bersih, malam harinya sama dengan siang harinya. (Hasan) 18. Jadikanlah zaitun sebagai lauk pauk, dan jadikanlah ia sebagai minyak, karena ia keluar dari pohon yang diberkati. (Hasan) 23. Sesungguhnya Allah enggan untuk memberikan ampunan bagi orang yang membunuh orang Mukmin. (Shahih) 28. Dahulukanlah dirimu sendiri, kemudian bersedekahlah. Apabila ada kelebihan, maka itu untuk keluargamu. Apabila masih ada kelebihan, maka itu untuk kerabatmu. Apabila masih ada kelebihan, maka itu untuk seterusnya dan seterusnya. (Shahih) 31. Bergembiralah kamu, wahai Ammar, kelak kamu akan dibunuh oleh kelompok orang yang memberontak. (Shahih) 41. Carilah aku di kalangan orang-orang lemah. Sesungguhnya kalian itu mendapat rezeki dan ditolong lantar...

Sahih Jami'us Shaghir 2

Oleh : Muhammad Nashiruddin Al-Albani 1574. Sesungguhnya penghuni surga yang paling sedikit adalah perempuan. (Shahih) 1566. Sesungguhnya makanan yang paling baik yang kalian makan adalah dari hasil usaha kalian sendiri, dan anak-anak kalian termasuk dari hasil usaha kalian. (Shahih) 1567. Sesungguhnya dosa yang paling besar di sisi Allah adalah seorang laki-laki yang menikahi seorang perempuan, ketika ia telah melampiaskan kebutuhannya darinya, ia mentalaknya dan pergi membawa maharnya. Dan dosa seorang laki-laki yang mempekerjakan laki-laki lain dan pergi membawa upahnya, dan lainnya adalah dosa orang yang membunuh hewan hanya untuk main-main saja. (Hasan) 1573. Orang yang paling dekat derajatnya dariku pada hari kiamat adalah orang yang paling baik akhlaknya di dunia. (Shahih) 1579. Sesungguhnya unta diciptakan dari setan dan di belakang setiap unta ada setan. (Hasan) 1609. Sesungguhnya dunia terlaknat, terlaknat apa yang ada di dalamnya, kecuali dzikir kepada Allah da...